Pelatihan TKJ dan Grafis Untuk Pemantapan Siswa Menghadapi UKK di SMK PGRI Amlapura

Authors

  • Putu Gde Sukarata Politeknik Negeri Bali
  • I Nyoman Gede Arya Astawa Politeknik Negeri Bali
  • Gusti Nyoman Ayu Sukerti Politeknik Negeri Bali
  • I Wayan Suasnawa Politeknik Negeri Bali
  • I Putu Bagus Arya Pradnyana Politeknik Negeri Bali

Keywords:

Pendampingan, Ujian, Kompetensi, Keahlian, Jaringan, Multimedia.

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan Persatuan Guru republik Indonesia (SMK PGRI) Amlapura merupakan sekolah vokasi di tingkat menengah atas yang memiliki empat jurusan yaitu, perhotelan, tata boga, teknik komputer jaringan dan multimedia. Yang berlokasi di Kota Amlapura Kabupaten Karangasem Provinsi Bali. Berdasarkan pendidikan vokasi yang dijalankan maka untuk semua siswa yang belajar di sekolah SMK wajib mengikuti Uji Kompetensi Keahlian (UKK) masing-masing bidang yang diminati sesuai dengan jurusan yang mereka pilih. UKK ini dilaksanakan secara Nasional dan merupakan Ujian Praktek Nasional. Ini yang membedakan model pendidikan yang ada di tingkat sekolah menengah atas. Adapun untuk menghadapi Ujian Praktek Nasional tersebut, sekolah pada umumnya mengadakan pendampingan-pendampingan untuk siswanya.

Politeknik Negeri Bali dalam hal ini melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi seperti Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian. Salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi tersebut adalah Pangabdian, dimana Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan berperan dan berpartisipasi dalam membangun kesejahteraan masyarakat. Kegiatan pengabdian ini dilakukan sesuai dengan budaya akademik yang ada.

Politeknik Negeri Bali Jurusan Teknik Elektro Program Studi Manajemen Informatika bersedia mendampingi siswa-siswa SMK PGRI Amlapura dalam hal mempersiapkan diri untuk mengikuti UKK. Kegiatan pendampingan ini merupakan kegiatan pengabdian. Pendampingan yang diberikan khusus terhadap UKK Program Teknik Komputer Jaringan dan UKK Program Multimedia. Kegiatan berupa pemaparan secara teori dan praktek langsung. Kelanjutan pendampingan dilakukan pula dengan menggunakan media Whatsapp Group.

Downloads

Published

2024-11-29